15 tips untuk mempersiapkan pasta yang lezat
Memasak pasta mungkin terlihat mudah, namun untuk memperoleh
hasil yang sempurna, kita harus mengikuti beberapa langkah penting. Dengan
tips-tips berikut ini yang diambil langsung dari dunia kuliner Italia, tidak
akan hal yang gagal:
1. Detik-detik terakhir. Sangatlah penting untuk memasak pasta pada detik-detik terakhir, hanya beberapa saat sebelum penyajian.
2. Air, air dan lebih banyak air. Untuk memasak 100 gram pasta dibutukan 1 liter air.
3. Suhu. Masak air hingga mendidih pada suhu yang tinggi.
4. Komposisi yang tepat. Untuk 100 gram pasta dibutuhkan 10 gram garam dan 1 liter air. Ini adalah komposisi yang tepat. Taburkan garam pada saat air mendidih, dan kecilkan sedikit apinya sebelum memasukkan pasta. Jika Anda memasukkan terlalu banyak garam, masukkan sebuah kentang ke dalam panci, dan kentang itu akan menyerap garam yang berlebih. Jika Anda memasukkan terlalu sedikit garam, seimbangkan pada sausnya nanti, jangan pernah menambahkan garam pada air mendidih atau langsung pada pasta.
5. Jangan menggunakan minyak satu tetespun! Jangan pernah menambahkan minyak pada air untuk memasak pasta. Setelah dimasak, minyak akan menyebabkan saus tidak menyatu dengan pasta tersebut. Hanya ada satu pengecualian: lasagna, karena minyak akan membantu agak lembarannya tidak lengket menjadi satu (apabila bukan disebabkan karena kualitas pastanya).
6. Sekarang juga … Timbang 85 gram pasta mentah untuk masing-masing orang (100 gram apabila tidak akan disajikan bersama saus), dan masukkan kedalam panci pada saat air mulai mendidih. Lalu segera aduk. Jika pastanya berbentuk pendek (penne, fusilli, farfalle…) tumpahkan seperti ‘hujan’. Jika bentuk pastanya panjang (spaghetti), masukkan pasta hingga tenggelam dan pasta melunak.
7. Waktunya memasak. Waktu memasak bergantung pada bentk dan jenis pastanya, namun tidak ada yang sulit: Ikuti petunjuk yang terletak pada kemasan. Jika Anda ingin menyajikan pasta dingin, masak pastanya satu atau dua menit lebih lama.
8. Tanpa tutup. Jangan menutup panci pada saat memasak.
9. Aduk rata … dan berulang kali. Aduk setiap tiga menit sekali dengan menggunakan sendok kayu untuk pasta yang berbentuk pendek, dan aduk menggunakan garpu kayu untuk pasta yang panjang.
10. Pengetesan. Cobalah pasta tersebut satu menit sebelum waktu memasak yang telah ditentukan berakhir. Apabila teksturnya lembut pada bagian luar dan sedikit keras pada bagian dalam … pasta Anda telah matang dengan baik. Selamat!
11. Bagaimana cara menyaring pasta? Gunakan alat penyaring biasa. Simpan dua sendok makan air sisa memasak pasta: mungkin akan berguna sebagai pengencer saus pasta atau untuk menumis pasta.
12. Apakah pasta perlu dicuci kembali atau tidak, inilah pertanyaan yang sering muncul … Apabila pasta dicuci kembali dengan air, saus akan sulit untuk menempel dengan baik pada pasta. Oleh karena itu, kami sarankan untuk tidak memcuci kembali pasta yang sudah matang dengan air. Namun, untuk pasta yang akan dipanggang (lasagna, cannelloni…) atau pasta yang akan disajikan bersama dengan salad, akan lebih baik untuk dicuci kembali menggunakan air dingin, untuk menghentikan proses memasak.
13. Sentuhan terakhir. Setelah pasta dikeringkan, tambahkan sedikit Extra Virgin Olive Oil apabila Anda tidak akan menambahkan saus pasta.
14. Saus. Tuangkan pasta pada saus yang telah dipanaskan. Jangan menumpahkan saus diatas pasta, karena hasilnya tidak akan tercampur dengan baik.
15. Lakukan dengan cepat! Segera sajikan pasta untuk mempertahankan kenikmatan juaranya.
0 comments: